Mengenal Indeks Glikemik pada Makanan
Oleh : Aisyah (Gizi 2015)
Indeks Glikemik (IG) merupakan pengukuran kecepatan penyerapan
karbohidrat serta kemampuan karbohidrat untuk menaikkan konsentrasi glukosa
darah dalam waktu tertentu. Berdasarkan pengukuran nilai IG tersebut, maka
makanan dapat dikatagorikan menurut IG-nya (tabel 1)
Tabel 1. Katagori pangan menurut indeks
glikemik (IG) dengan glukosa murni sebagai standar
Manfaat
dari mengetahui nilai indeks glikemik untuk kesehatan, diantaranya yaitu :
- Menurunkan
Berat Badan/Obesitas. Makanan
yang memiliki nilai IG rendah biasanya memiliki serat yang cukup banyak,
sehingga bisa membuat kenyang bertahan lama di dalam perut.
- Mencegah
dan Menjaga Diabetes. Makanan
berindeks glikemik tinggi meningkatkan risiko terkena diabetes tipe 2.
Bagi penderita diabetes disarankan untuk menerapkan diet rendah indeks
glikemik, dengan tetap mewaspadai pengaruh makanan tinggi lemak.
- Mencegah
Kanker. Dr Atkins
dalam New Diet Revolution menyebut hubungan antara kanker dengan indeks
glikemik yang didasari oleh fakta bahwa sel kanker “mendapatkan makanan
dari gula.” Penderita kanker payudara lebih mungkin untuk selamat dan kurang
mengalami kekambuhan jika tingkat insulin tubuh mereka lebih rendah.
- Mencegah
Penyakit jantung. Risiko
penyakit jantung meningkat sejalan dengan total kolesterol tubuh Anda.
American Journal of Clinical Nutrition juga melaporkan bahwa diet rendah
indeks glikemik mengurangi kolesterol jahat dan trigliserida dalam waktu
satu bulan. Diet tersebut sekaligus mengurangi risiko infark miokard
fatal.
Selain itu, mengetahui nilai IG penting pula bagi penderita
diabetes melitus (DM) . Hal ini dikarenakan mengonsumsi makanan yang memiliki
nilai IG rendah akan baik untuk meningkatkan kadar glukosa darah secara
perlahan sehingga membantu pengontrolan kadar gulokasa darah dalam tubuh bagi
para penderita DM. Berikut tabel beberapa nilai indeks glikemik makanan bersumber
dari http://diabetesmelitus.org/daftar-indeks-glikemik-makanan/
Sumber
:
Kusnadar, Feri
. Apa yang Dimaksud dengan Indeks Glikemik ? . http://itp.fateta.ipb.ac.id/id/index.php?option=com_content&task=view&id=140&Itemid=94 diakses tanggal 10 Februari 2016
Roufiq, Noor .
Nilai Indeks Glikemik (IG) VS Diabetes Mellitus (DM) .http://kaltim.litbang.pertanian.go.id/ind/index.php?option=com_content&view=article&id=582&Itemid=59 diakses tanggal 10 Februari 2016
Posting Komentar